KAMPUNG INGGRIS (kampung kursus bahasa arab dan bahasa inggris )
SEKILAS TENTANG KAMPUNG INGGRIS PARE KEDIRI
kampung inggris pare....
Apa sih kampung inggris itu?
dimana ya letak kampung inggris?
dan ada apa aja di kampung inggris itu?
Kampung inggris pare adalah sebuah desa yang populer dengan bahasa inggrisnya, tetapi bukan berarti semua penduduk di kampung inggris itu berbicara dengan bahasa inggris. kalau dilihat dari masyarakat aslinya sih sama aja dengan desa-desa lain. hanya saja kalau dikampung inggris sebagian besar masyarakatnya adalah pendatang yang bertujuan belajar bahasa inggris disalah satu kursusan bahasa inggris yang ada di kampung inggris tersebut.
kenapa dinamakan kampung inggris? karena di kampung inggris ini telah berdiri banyak lembaga kursus bahasa inggris, dan pastinya lebih kompeten daripada lembaga kursus yang ada di daerah-daerah lain.
bukan hanya lembaga kursus bahasa Inggris saja yang terdapat di kampung inggris pare, melainkan berbagai bahasa juga terdapat di kampung inggris tersebut, seperti, lembaga kursus bahasa arab, bahasa jepang, dan bahasa mandarin juga terdapat disana. adapun lembaga kursus yang terbanyak dan menjamur disana adalah lembaga kursus bahasa inggris dan bahasa arab, kuranng lebih terdapat 200 lembaga kursus bahasa inggris dan 20 lembaga kursus bahasa arab. bisa juga disebut kampung kursusan, karena berbagai macam kursusan ada disana.
Kmpung inggris Pare terletak di Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri
ASAL USUL BERDIRINYA KAMPUNG INGGRIS PARE
Bagaimana ceritanya sebuah perkampungan kecil ini bisa menjadi pusat pembelajaran bahasa Inggris terbesar di Indonesia? Semuanya berawal dari didirikannya lembaga kursus yang bernama BEC (Basic English Course) oleh seorang pendatang yang bernama Pak Kallen (Mr Kallen). Sekalipun namanya seperti nama orang bule, tetapi dia orang Indonesia asli lho..
BEC (Basic English Course) Pare
Nah, dari sinilah mulai “berkembangbiak” beberapa lembaga kursus baru untuk memenuhi permintaan yang semakin meningkat. Beberapa lulusan BEC tetap mengajar disana dan beberapa yang lain mendirikan lembaga kursus sendiri. Lembaga kursus yang didirikan pun semakin bervariasi dari segi waktu, spesialisasi program, metode serta biayanya.
Akan tetapi, tidak semua lulusan BEC memilih untuk mengajar dan mendirikan kursusan sendiri. Ada juga yang buka warung, jualan bakso, dagang soto, membuka tempat fotokopi dll. Dan mereka semua bisa berbahasa Inggris. Mungkin dari sinilah asal cerita bahwa “bahkan tukang bakso sampai tukang soto pun bisa berbahasa Inggris”
link berkaitan:
info program kursus bahasa inggris
info program kursus bahasa arab
info kursus di kampung inggris pare
kursus bahasa arab pare kediri
kursus bahasa inggris pare kediri
info kursus bahasa arab
info kurrsus bahasa inggris
.
Post a Comment